KUNJUNGAN DARI KELOMPOK TANI NABIRE, PAPUA
Kebonagung 19 November 2018 10:22:55 WIB
KEBONAGUNG, 19/11/18
Hari ini bertempat rumah Ketua Kelompok Tani Sasono Catur Kanten, Kebonagung, Imogiri tengah dilaksanakan acara PELATIHAN PENGUATAN KAPASITAS BUMDES DAN STUDI BANDING. Dalam acara ini dihadiri oleh Sekcam Imogiri, Kepala Desa kebonagung, Sekretaris Desa, ketua BUMDES Desa Kebonagung, Ketua Kelompok Tani dari Nabire, Papua.
Tak hanya mengunjungi kelompok Tani Sasono Catur saja, akan tetapi mereka juga mengunjungi KWT Sekar Arum Kanten yang letaknya tak jauh dari lokasi kegiatan. Tentu saja Desa Kebonagung pada umumnya dan Kelompok Tani Sasono Catur serta KWT Sekar Arum Kanten khususnya merasa sangat senang dan bangga bisa menjadi salah satu destinasi utama untuk melakukan kunjungan dan sebagai studi banding dalam hal bidang pertanian.
Dengan beberapa banyak ilmu dan pengalaman yang dimiliki oleh Kelompok Tani Sasono Catur dan KWT Sekar Arum Kanten dengan senang hati membagikan apa yang telah diperoleh agar dapat ditiru dan diterapkan oleh kelompok tani yang lain sehingga mereka juga dapat mengaplikasikan apa yang telah diperoleh di sini.
Maju terus Kelompok Tani Sasono Catur, KWT Sekar Arum Kanten serta kelompok tani yang lain sehingga bisa menjadi pusat percontohan, bisa membagikan ilmu yang ada sehingga bisa membawa dampak yang baik bagi yang lain.
Komentar atas KUNJUNGAN DARI KELOMPOK TANI NABIRE, PAPUA
Formulir Penulisan Komentar
LAGU INDONESIA RAYA
Tautan
Komentar Terkini
Statistik Kunjungan
Hari ini | |
Kemarin | |
Jumlah Pengunjung |
Website desa ini berbasis Aplikasi Sistem Informasi Desa (SID) Berdaya yang diprakarsai dan dikembangkan oleh Combine Resource Institution sejak 2009 dengan merujuk pada Lisensi SID Berdaya. Isi website ini berada di bawah ketentuan yang diatur dalam Undang-Undang Republik Indonesia Nomor 14 Tahun 2008 tentang Keterbukaan Informasi Publik dan Attribution-NonCommercial-NoDerivatives 4.0 International (CC BY-NC-ND 4.0) License