PUASA MUHARAM BANYAK KEUTAMAAN
Kebonagung 05 September 2019 10:55:18 WIB
Muharram menjadi satu di antara bulan suci bagi umat muslim selain bulan Ramadhan.
Oleh karena itu tentu saja terdapat keutamaan luar biasa di dalamnya.
Umat muslim khususnya dapat mengerjakan berbagai amalan sunnah yang dianjurkan Rasulullah untuk dikerjakan, seperti halnya puasa.
Sebagaimana diketahui, amalan yang dapat ditunaikan di bulan Muharram yaitu Puasa Muharram.
Jadwal Puasa Sunnah di Bulan Muharram dikerjakan pada tanggal ke 10 Muharam atau tepat pada 10 September 2019.
Puasa pada 10 Muharam ini disebut Puasa Asyura.
Ibnul Qoyyim rahimahullahu Ta’ala berkata dalam kitabnya, Zaadu al-Ma’aad (II/76):
” مراتب الصوم ثلاثة: أكملها أن يصام قبله يوم وبعده يوم، ويلي ذلك أن يصام التاسع والعاشر، وعليه أكثر الأحاديث، ويلي ذلك إفراد العاشر وحده بالصوم “.
والأحوط أن يصام التاسع والعاشر والحادي عشر حتى يدرك صيام يوم عاشوراء.
Tingkatan puasa pada bulan muharam ada tiga: Tingkatan paling sempurna, yaitu berpuasa pada hari ‘asyura ditambah puasa sehari sebelumnya dan sehari sesudahnya.
Tingkatan setelahnya, adalah berpuasa pada hari kesembilan (tasu’a) dan kesepuluh (‘asyura), sebagai mana yang diterangkan dalam banyak hadits. Kemudian tingkatan terakhir adalah berpuasa pada hari kesepuluh (‘asyura) saja.
Nah, Adapun dianjurkannya puasa sehari sebelum Asyura juga yakni disebut puasa Tasua.
Berarti puasa Tasua dilaksanakan pada 9 Muharram atau tepat 9 September 2019.
Dikutip TribunnewsWiki dari TribunStyle.com (28/8/2019), 1 Muharram memiliki keistimewaan yakni peristiwa hijrahnya Rasulullah SAW dari Makkah ke Madinah.
Rasulullah SAW juga menyebut Muharram merupakan salah satu bulan yang istimewa dan disunnahkan memperbanyak amalan.
Rasulullah Shallallahu 'alaihi wa sallam menyebut Muharram sebagai Syahrullah (bulan Allah).
Tentu penyebutan tersebut tidak luput dari adanya keutamaan besar di dalamnya.
Tak ingin melewatkan kesempatan di bulan Muharram yang mulia itu maka perlu Anda catat jadwal amalan atau puasa yang bisa ditunaikan.
Komentar atas PUASA MUHARAM BANYAK KEUTAMAAN
Formulir Penulisan Komentar
LAGU INDONESIA RAYA
Tautan
Komentar Terkini
Statistik Kunjungan
Hari ini | |
Kemarin | |
Jumlah Pengunjung |
Website desa ini berbasis Aplikasi Sistem Informasi Desa (SID) Berdaya yang diprakarsai dan dikembangkan oleh Combine Resource Institution sejak 2009 dengan merujuk pada Lisensi SID Berdaya. Isi website ini berada di bawah ketentuan yang diatur dalam Undang-Undang Republik Indonesia Nomor 14 Tahun 2008 tentang Keterbukaan Informasi Publik dan Attribution-NonCommercial-NoDerivatives 4.0 International (CC BY-NC-ND 4.0) License